Membangun Kehadiran Digital : Mahasiswa KKN Universitas Diponegoro Gelar Pelatihan Pengelolaan Konten Website untuk Desa Sudimoro

Posted by Admin Berita

September 4, 2024

Sudimoro, (02/08/2024) – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) dari Universitas Diponegoro menggelar pelatihan pengelolaan konten website desa di Desa Sudimoro, Kecamatan Sudimoro. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat kehadiran digital Desa Sudimoro melalui optimalisasi pengelolaan konten yang dapat diakses oleh masyarakat luas.

Sesi Pemaparan Materi Digital Presence dan Konten Website. Sumber: Dokumentasi Pribadi

Website desa merupakan salah satu sarana penting dalam menyebarkan informasi dan potensi yang dimiliki desa kepada masyarakat umum, baik yang berada di dalam maupun di luar desa. Meskipun merupakan bagian penting dari sarana penyebaran informasi, pengelolaan konten website pada Desa Sudimoro masih sangat minim, yang berakibat pada minimnya kehadiran digital  Desa Sudimoro di dunia maya.

Melihat kondisi ini, mahasiswa TIM KKN Undip, Kinanti Adinda Widiaputri, menggagas program pelatihan  yang diadakan dengan edukasi terkait berbagai aspek penting dalam pengelolaan website desa. Para peserta yang terdiri dari remaja berusia 10 – 18 tahun, dilatih bagaimana cara membuat dan mengelola konten yang informatif dan menarik. Mereka juga dimotivasi untuk terus menulis atau membuat konten informatif secara berkala, sehingga website desa selalu menyajikan data terkini yang relevan dengan kebutuhan masyarakat.

Foto Bersama Kader dan Anggota Posyandu Remaja. Sumber: Dokumentasi Pribadi

“Kehadiran digital sangat penting di era ini, tidak hanya untuk perusahaan besar tetapi juga untuk desa. Dengan website yang dikelola dengan baik, Desa Sudimoro dapat menunjukkan potensinya ke dunia luar, yang pada akhirnya dapat menarik perhatian wisatawan, investor, dan pihak-pihak lain yang bisa mendukung perkembangan desa,” ujar Kinanti yang menjadi pemateri dalam program ini.

Selain itu, pelatihan ini juga menekankan pentingnya kolaborasi antara perangkat desa dan warga dalam mengelola konten website. Partisipasi aktif masyarakat diharapkan dapat meningkatkan kualitas informasi yang disajikan serta memperkuat rasa memiliki terhadap sarana digital ini..

Dengan adanya pelatihan ini, diharapkan Desa Sudimoro dapat membangun kehadiran digital yang kuat, sehingga informasi tentang desa dapat diakses dengan mudah dan potensi desa dapat lebih dikenal secara luas. Hal ini diharapkan dapat mendorong perkembangan desa secara keseluruhan, baik dari segi ekonomi, sosial, maupun budaya.

Kegiatan ini juga menunjukkan pentingnya sinergi antara dunia akademik dan masyarakat dalam menghadapi tantangan digitalisasi di era modern. Program ini merupakan bagian dari upaya mahasiswa TIM KKN Undip sebagai agen perubahan yang berperan penting dalam mendukung desa-desa di Indonesia untuk lebih siap menghadapi era digital, melalui pelatihan dan pendampingan yang tepat guna.***

More from Ilmu Komunikasi

0 Komentar

You cannot copy content of this page